Kamis, 18 April 2013

Hai Para Cowok! Kalau Masalah Perasaan, Apakah Kamu juga akan Mengatakan: Ladies First, Please?! [Part II]

Huufft, sudah harus posting lagi ternyata. Karena sudah janji sama Rifa, buat mostingin kelanjutan kisah cinta terpendamnya *hari ini*, maka part II-nya harus diposting hari ini juga. #huwaaaa, giliran kisahku kapan inih? *Mewek*. Tapi nggak dink. Bagi dear readers yang belum baca cerita sebelumnya, silakan baca di Part I nya ya. Have a nice day. ^^.

♥♥♥♥♥♥

Selasa, 16 April 2013

Hai Para Cowok! Kalau Masalah Perasaan, Apakah Kamu juga akan Mengatakan: "Ladies First, Please?!" [Part I]

Prolog:

Kebanyakan gentlemen di film-film Barat, sering sekali mengatakan “Ladies First, Please,” saat mempersilakan seorang wanita untuk duduk, memasuki sebuah ruangan, dan kegiatan lainnya. Nah, apakah para gentleman ini juga akan mengatakan “Ladies First, Please” jika menyangkut masalah pengungkapan perasaan? Cerita ini diadaptasi dari kisah nyata. Jika ada kesamaan alur cerita, tapi nama tokohnya beda, hal itu memang Enha sengaja. Hihihi*ketawamaklampir*

♥♥♥♥♥♥

Minggu, 14 April 2013

Lima Menit yang Membuatku Disleksia

Disleksia, kamu tahu kan artinya disleksia? Keadaan dimana sangat sulit untuk menuliskan sebuah kata. Terkadang susah mengidentifikasi huruf mana yang harus dirangkaikan, agar huruf-huruf itu membentuk sebuah kata yang bisa dibaca. Sebenarnya aku bukan pengidap disleksia. Dan entah kenapa tiba-tiba aku merasa pernah mengalami momen, yang membuatku disleksia sementara.

Pernah seorang sahabatku berkata padaku, “Tiba-tiba ketemu seseorang yang sedang dipikirkan itu, rasanya sesuatu banget yach.” Dan yap, rasanya memang sesuatu banget. Cetar membahana terpampang nyata rasa kagetnya. Aku masih ingat bagaimana rasanya, karena baru seminggu sebelumnya, aku juga mengalami hal yang serupa.

Senin, 01 April 2013

Horeeee... Aku Menang Undian Telkomsel Poin, tapi...


Pagi tadi jam 08:35 WIB hapeku berbunyi, ada SMS masuk. Pengirimnya orang asing, nomernya 085 318 650 636, katanya nama dia sih Mba Nurul. Bunyi SMSnya kurang lebih minta dibelikan pulsa dulu, sebanyak 20 ribu ke nomer 085 394 044 957.  Ora tak gagas. Selang beberapa menit kemudian, jam 08:53 WIB, ada SMS masuk lagi. Tapi pengirimnya beda. Nomernya 082 345 382 735.

Bunyi SMSnya:
___INFO RESMI___
SELAMAT!! Anda M-dapat HADIAH TOYOTA AvANZA
pin (RTRFVCF)
u/Info Kunjungi Web TELKOMSEL
http://kejutanteslpoin.webs.com